:::

Taiwan Nomor 1! Perlombaan Olimpiade Tokyo Tim Chinese Taipei Telah Berakhir dan Meraih Total "2 Emas, 4 Perak, 6 Perunggu"

Perlombaan Olimpiade Tokyo tim Chinese Taipei telah berakhir dan meraih hasil terbaik sepanjang sejarah. Sumber: Diambil dari Home Run Taiwan
Perlombaan Olimpiade Tokyo tim Chinese Taipei telah berakhir dan meraih hasil terbaik sepanjang sejarah. Sumber: Diambil dari Home Run Taiwan
Berita Global untuk Penduduk Baru】Penerjemah / Jessica Prasetio

Olimpiade Tokyo 2020 berakhir pada 8 Agustus. Delegasi Taiwan "Tim Chinese Taipei" memenangkan 12 medali di Olimpiade ini, yang merupakan hasil terbaik tim Chinese Taipei sepanjang sejarah, memenangkan 68 kursi dalam 18 cabang olahraga, merupakan jumlah terbanyak dalam sejarah, dan akhirnya memenangkan 2 emas, 4 perak dan 6 perunggu, merupakan hasil terbaik dalam sejarah.

Baca juga: Bagus! Ganda Putri Bulu Tangkis Indonesia "Melewati Olimpiade Timur dan Memenagkan Medali Emas" Raih Bonus Pemerintah + Hadiah Mewah

Kuo Hsing-chun, Wang Chi-lin dan Lee Yang memenangkan 2 medali emas. Sumber: Diambil dari《美聯社》

Kuo Hsing-chun, Wang Chi-lin dan Lee Yang memenangkan 2 medali emas. Sumber: Diambil dari《美聯社》

"Ratu Angkat Beban" Taiwan Kuo Hsing-chun (郭婞淳) memenangkan medali emas dalam angkat beban 59kg putri, memecahkan rekor baru Taiwan dalam Olimpiade. Di cabang bulu tangkis ganda putra "kombinasi Lin Yang" yaitu Wang Chi-lin (王齊麟) / Lee Yang (李洋)  mengalahkan tim Tiongkok 2 kali dan merebut medali emas pertama di ganda putra bulu tangkis.

"Raja Judo" Yang Yung-wei (楊勇緯) kalah dari pemain Jepang di kelas 60kg putra dan memenangkan medali perak. "Tim Panahan Putra" Wei Chun-heng (魏均珩), Tang Chih-chun (湯智鈞), dan Deng Yu-cheng (鄧宇成) meskipun kalah melawan tim Korea, tetapi mereka tetap meraih rekor terbaik dalam sejarah selama 17 tahun ini dan memenangkan medali perak. "Raja Gymnastics Pommel Horse" Lee Chih-kai (李智凱) memenangkan medali perak dalam perlombaan gymnastics pommel horse putra dengan "Thomas Maneuver" (湯瑪士迴旋). "Ratu Bola Taiwan" Tai Tzu-ying (戴資穎) juga meraih medali perak di tunggal putri; tim panahan putra berhasil meraih medali perak.

Baca juga: Delegasi Olimpiade Timur Berangkat pada 19 Juli dengan Penerbangan Cateran Tsai Ing-wen: Menginspirasi Taiwan dengan Penampilan Terbaik

Tim Chinese Taipei meraih 2 emas, 4 perak, dan 6 perunggu di Olimpiade ini. Sumber: Diambil dari Departemen Olahraga

Tim Chinese Taipei meraih 2 emas, 4 perak, dan 6 perunggu di Olimpiade ini. Sumber: Diambil dari Departemen Olahraga

Selain itu, "Putri Taekwondo" Lo Chia-ling (羅嘉翎), kombinasi ganda campuran "Tenis Meja" Lin Yun-ju (林昀儒) dan Cheng I-ching (鄭怡靜), "Pemain Bola Golf" Pan Cheng-tsung (潘政琮), "Pemain Boxing" Huang Hsiao-wen (黃筱雯), "Pemain Angkat Beban" Chen Wen-huei (陳玟卉), dan "Pemain Nasional Karate" Wen Tzu-yun (文姿云) semuanya memenangkan medali perunggu di Olimpiade Tokyo.

Olimpiade Tokyo ditutup pada 8 Agustus, dengan Chen Jie sebagai petugas bendera. Sumber: Diambil dari 《美聯社》

Olimpiade Tokyo ditutup pada 8 Agustus, dengan Chen Jie sebagai petugas bendera. Sumber: Diambil dari 《美聯社》

Olimpiade Tokyo 2020 telah mengadakan upacara penutupan pada tanggal 8 Agustus. Delegasi Taiwan "Tim Chinese Taipei" dihadiri oleh perwakilan dari tim sprint, dan bendera dipegang oleh pemain nasional Chen Chieh (陳傑) yang telah berpartisipasi dalam Olimpiade untuk tiga kali berturut-turut. Olimpiade 2024 akan diselenggarakan di Paris. Pemerintah Kota Paris juga akan memajang bendera Olimpiade berikutnya di puncak Menara Eiffel setelah selesai serah terima, dan berjanji bertemu masyarakat seluruh dunia di Olimpiade Paris.

Berita Populer

回到頁首icon
Loading