按下ENTER到主內容區
:::

6 Makanan yang Harus Dihindari Supaya Asma Nggak Kambuh

Seorang wanita menderita asma (ilustrasi). Penderita asma perlu lebih waspada terhadap makanan yang dikonsumsi sehari-hari.
Seorang wanita menderita asma (ilustrasi). Penderita asma perlu lebih waspada terhadap makanan yang dikonsumsi sehari-hari.
Berita Global untuk Penduduk Baru】 /Tim Editorial

Asma adalah kondisi pernapasan kronis yang ditandai dengan gejala seperti batuk, sesak napas, dan mengi. Selain dipicu oleh perubahan musim, makanan juga dapat menyebabkan kekambuhan. Dr. Inder Mohan Chugh dari Max Super Specialty Hospital menjelaskan bahwa makanan dingin seperti es krim, nitro puff, serta makanan kaki lima yang terpapar debu bisa memperparah gejala. Makanan pedas, olahan, buah kering, dan acar juga berisiko bagi penderita asma. Bahkan, beberapa orang sensitif terhadap aspirin, kafein, serta alergen seperti kacang dan produk susu.Asma adalah penyakit kronis pada sistem pernapasan.Asma adalah penyakit kronis pada sistem pernapasan.

Untuk meredakan gejala, Dr. Chugh menyarankan konsumsi buah dan sayuran segar, makanan tinggi vitamin D seperti susu dan telur, serta makanan kaya vitamin E seperti biji-bijian dan brokoli. Ia menekankan pentingnya menghindari makanan atau minuman dingin, karena suhu rendah dapat memicu penyempitan saluran napas. Makanan rumahan dan suhu ruang dianggap pilihan terbaik karena dapat dikontrol dari segi bumbu dan cara memasak, sehingga lebih aman untuk penderita asma.

Berita Populer

回到頁首icon
Loading