:::

Pembawa Acara Indonesia Merekomendasikan Minimarket Tanpa Orang di Taiwan

Toko tanpa orang 7-ELEVEN "X-STORE No. 2 Store". Sumber: Diambil dari Sendy Wang
Toko tanpa orang 7-ELEVEN "X-STORE No. 2 Store". Sumber: Diambil dari Sendy Wang

Pembawa acara Indonesia Wang Yue'er (王月兒) Sendy biasanya menggunakan YouTube Channel "Sendy Wang" untuk membuat video dalam bahasa Indonesia, memperkenalkan makanan Taiwan, penyewaan rumah, dan cara orang Indonesia yang merayakan festivalnya di Taiwan, dan membagikannya kepada pemirsa Indonesia. Dalam episode ini  "Penduduk Baru Lihat Taiwan" (新住民看台灣), pembawa acara Indonesia Sendy khusus membuat film untuk memperkenalkan minimarket yang tanpa orang atau petugas (無人便利商店) Taiwan kepada pemirsa Indonesia dalam bahasa Indonesia.

Baca juga: Cerita YouTuber Malaysia FiFi Tentang Perbedaan Bekerja di Taiwan dan Malaysia

Sendy menggunakan pembayaran elektronik. Sumber: Diambil dari Sendy Wang

Sendy menggunakan pembayaran elektronik. Sumber: Diambil dari Sendy Wang

Sendy datang ke 7-ELEVEN "X-STORE No.2 Store" di Distrik Xinyi, Kota Taipei. Toko ini juga merupakan minimarket tanpa orang pertama yang beroperasi 24 jam sehari. Etalasenya menggunakan warna utama biru langit berbintang dan putih galaksi untuk menciptakan rasa teknologi. Sebelum masuk ke toko, harus mendaftar sebagai anggota terlebih dahulu, dan juga dapat menggunakan kartu OPEN POINT untuk mendaftar di toko, atau menggunakan ponsel untuk mendaftar. Setelah mendaftar akan muncul barcode anggota, ketika masuk toko harus memindai barcode, dan pintu akan terbuka secara otomatis. Barang yang dijual di dalamnya sama dengan 7-ELEVEN pada umumnya, bedanya kulkas minuman memiliki pintu kaca sensor otomatis, dan toko juga memiliki berbagai barang seperti kopi dan alat tulis.

Baca juga:YouTuber Swedia Memperkenalkan Berita Taiwan dan Memuji Pencegahan Pandemi Taiwan

Saat pembayaran scan sendiri barcode produk, lalu jumlah pembayaran akan muncul di layar, perhatikan bahwa uang tunai tidak dapat digunakan saat pembayaran, hanya dapat menggunakan kartu Youyou (悠遊卡) atau metode pembayaran elektronik. Ketika keluar tidak perlu scan barcode lagi, cukup berdiri di area sensor. Desain toko tanpa orang 7-ELEVEN membuat Sendy merasa super canggih dan lebih nyaman!

Untuk video terkait lainnya, silakan ikuti Sendy YouTube

Berita Populer

Berita Terbaru 最新消息icon
回到頁首icon
Loading