img
:::

Seluruh Taiwan Naik Menjadi Siaga Tingkat 3, Bepergian Selalu Pakai Masker, Jangan Keluar Bila Tidak Perlu

Seluruh Taiwan Naik Menjadi Siaga Tingkat 3, Bepergian Selalu Pakai Masker, Jangan Keluar Bila Tidak Perlu
Berita Global untuk Penduduk Baru】Penerjemah Jessica May

Pusat Komando Epidemi mengumumkan 267 kasus lokal baru pada 19 Mei, Selain Taipei dan Taipei Baru yang parah, daerah lain juga mulai bermunculan kasus positif baru, mulai 15 Mei sampai saat ini, sudah tercatat 1226 kasus lokal, Komandan Chen Shi-zhong mengumumkan, mulai hari ini seluruh Taiwan memasuki siaga tingkat 3, sesuai ketentuan yang sudah berlaku di Taipei dan Taipei Baru, standar diseluruh Taiwan sama, dijalankan bersama.

Selain di Taipei dan Taipei Baru, didaerah lain jumlah kasus positif terus bertambah, oleh karena itu Pusat Komando menaikkan peringatan hingga siaga tingkat 3, waktu pelaksanaan untuk sementara sama dengan Taipei dan Taipei Baru sampai tanggal 28 Mei, akan diubah sesuai kondisi kedepannya.

  • Ketentuan Pencegahan Pandemi di Area Siaga Tingkat 3
  1. Selain menutup tempat hiburan, juga menutup tempat pameran dan perlombaan, termasuk tempat pameran, tempat pemutaran film (teater, bioskop), aula pertemuan, gedung olahraga, gedung pusat aktivitas, tempat pertunjukan (ruang konser, ruang pertunjukan, museum, galeri seni, ruang pameran, ruang arsip sejarah, gedung peringatan), ice skating dalam ruangan, kolam renang dalam ruangan, taman bermain, tempat main anak-anak dan tempat sejenisnya.

Serta tempat belajar mengajar, termasuk community college, pusat pembelajaran senior, kelas pelatihan, Pusat K-book, lembaga pendidikan sosial (gedung pendidikan sosial, gedung sains, perpustakaan) dan pusat aktivitas lansia serta tempat sejenis lainnya.

  1. Selalu memakai masker saat bepergian keluar.
  1. Menghindari perpindahan, aktivitas atau perkumpulan.
  1. Membatalkan perkumpulan keluarga dan perkumpulan sosial dalam ruangan diatas 5 orang, luar ruangan diatas 10 orang (yang tinggal serumah tidak dihitung)
  1. Pemantauan kesehatan diri,apabila merasakan gejala, segera pergi ke dokter.
  1. Tempat usaha dan badan atau lembaga publik harus menerapkan pengendalian massa, memakai masker, dan menjaga jarak sosial.
  1. Kantor dan tempat kerja harus mematuhi peraturan pencegahan epidemi dari Pedoman Operasi Berkelanjutan Perusahaan, seperti work from home (bekerja di rumah), dan waktu kerja yang fleksibel.
  1. Restoran harus mematuhi sistem pendataan pengunjung (nama dan nomor telefon), jaga jarak, membatasi meja dengan papan, dan tindakan pencegahan lainnya, apabila tidak bisa diterapkan maka harus take away.
  1. Pernikahan dan pemakaman harus menerapkan sistem pendataan dan menjaga jarak serta meperkuat desinfeksi kuman.
  1. Memperkuat desinfeksi di area publik dan transportasi umum.

Berita lainnya: Kota Taipei dan Taipei Baru Naikkan Status ke Siaga Tingkat Tiga. Sumber: Pemerintah Kota Taipei Baru

Berita lainnya:  Rapid Test Gratis di 4 Pos Tes Pemeriksaan Wanhua! Layanan bagi Pekerja Migran Tersedia dalam Berbagai Bahasa!

Respon Pertama

Berita Populer

回到頁首icon
Loading