img
:::

Pneumonia Wuhan terbaru yang dikonfirmasi di Taiwan adalah pasien berusia 70-an yang sebelumnya dirawat di rumah sakit setelah dari kapal persiar diamond princess yang diuji positif oleh pihak Jepang.

Pusat Epidemi Wabah dan Komando Pusat mengumumkan bahwa Taiwan telah mengkonfirmasi kasus pneumonia wuhan baru ke 40 di hari minggu(3/1), dan  yang dikonfirmasi terinfeksi COVID-19  dalah wanita berusia 70-an di Taipei dan dia juga penumpang dari kapal persiar diamond princess. Yang telah dirawat di rumah sakit dan kembali ke Taiwan pada tanggal 26.

Pusat komando menjelaskan bahwa kasus dalam tur Diamond Princess dari Jepang pada 20 Januari, dan terus berada di atas kapal setelah tiba di Jepang pada tanggal 4 Februari. Tes tersebut positif pada tanggal 15 (tidak ada gejala pernafasan pada saat itu), dan dikarantina di rumah sakit pada hari berikutnya; tanggal 25 dilakukan 2 kali Tes dengan hasil negatif, dan dia segera kembali ke Taiwan pada tanggal 26. Setelah tiba di Taiwan, segera melalui prosedur karantina dan masuk ambulans yang segera dikirim ke rumah sakit untuk diisolasi dan diperiksa.

Pusat komando menyatakan bahwa suami yang bepergian dengan kasus tersebut memiliki tes negatif pada 7 Februari oleh pihak Jepang dan masih diisolasi di sebuah Hotel Jepang.

 

 

kapal persiar diamond princess yang diuji positif infeksi korona virus oleh pihak Jepang

Respon Pertama

Berita Populer

回到頁首icon
Loading