img
:::

Departemen Imigrasi Melakukan Segala Upaya untuk Mencegah Demam Babi Afrika, Penduduk Baru Merekam Video Promosi dengan Bahasa Ibu Mereka

Departemen Imigrasi mengajak penduduk baru merekam pencegahan demam babi Afrika dengan menggunakan bahasa ibu mereka. Sumber: Stasiun Layanan Chiayi
Departemen Imigrasi mengajak penduduk baru merekam pencegahan demam babi Afrika dengan menggunakan bahasa ibu mereka. Sumber: Stasiun Layanan Chiayi
Berita Global untuk Penduduk Baru】Penerjemah / Colin Kristianti

Untuk mencegah masuknya demam babi Afrika, Departemen Imigrasi mengerahkan semua tenaga untuk pergi ke toko makanan kecil untuk mempromosikan pencegahan penyebaran. Departemen Imigrasi juga mengundang penduduk baru untuk merekam video promosi dalam bahasa Inggris, Indonesia, Vietnam, dan Thailand, dan mengimbau penduduk baru untuk bersama-sama melindungi babi Taiwan dan keamanan industri dan mencegah penyebaran demam babi.

Baca juga: Stasiun Penghu Departemen Imigrasi Pergi ke Pulau Qimei untuk Mempromosikan Pencegahan Virus Demam Babi Afrika dan Mengundang Penduduk Baru Membuat "Taro dan Sagu Buatan Tangan"

Brosur multibahasa dari Departemen Imigrasi untuk pencegahan demam babi Afrika. Sumber: Departemen Imigrasi

Brosur multibahasa dari Departemen Imigrasi untuk pencegahan demam babi Afrika. Sumber: Departemen Imigrasi

Selain memperoleh sumber dan petunjuk yang relevan melalui berbagai saluran dan multibahasa, tim khusus kabupaten dan kota dari Departemen Imigrasi juga secara aktif bekerja sama dengan polisi pemerintah setempat, unit kesehatan dan pertanian untuk bergabung dengan tim platform investigasi kejahatan setempat, dan membangun saluran komunikasi untuk sepenuhnya mencegah penyelundupan produk daging babi dari sumber yang tidak diketahui. Melalui kartu dan video 7 bahasa, memperketat penyelidikan toko online, Facebook, toko makanan, restoran dan operator gudang.

Baca juga: Pemerintah Kabupaten Kinmen Melakukan Propaganda Pencegahan Demam Babi Afrika Terhadap Penduduk Baru dan Pekerja Migran!

Penduduk baru merekam video dengan bahasa ibu mereka, dan meminta penduduk baru untuk tidak mengimpor, mengirimkan, atau membawa daging atau makanan olahan yang mengandung daging ke Taiwan dari daerah epidemi demam babi seperti Vietnam, Daratan Tiongkok, Hong Kong, Makau, Indonesia, Kamboja, Filipina, dan Korea Selatan. Jangan membeli produk daging yang tidak diketahui asalnya agar tidak berhubungan dengan hukum. Jika melanggar peraturan, Anda dapat didenda hingga NT$1 juta. Mengirim atau membeli produk daging babi dari luar negeri juga akan dihukum dengan hukuman penjara tidak lebih dari 7 tahun dan denda tidak lebih dari NT$3 juta.

Respon Pertama

Berita Populer

回到頁首icon
Loading