:::

Imigran Baru Asal Jepang Merasakan Pengalaman Membuat Kopi di Gukeng Yunlin

Yishu pergi ke Gukeng Yunlin untuk merasakan pengalaman membuat kopi pertama kalinya. Foto diambil dari : Yishu_Kazuki Youtube
Yishu pergi ke Gukeng Yunlin untuk merasakan pengalaman membuat kopi pertama kalinya. Foto diambil dari : Yishu_Kazuki Youtube
Berita Global untuk Penduduk Baru】Editor/ Ievins (黃翠琳)

Kazuki dari Nagoya, Jepang memiliki banyak pengalaman pertunjukan teater di kampung halamannya, dan datang ke Taiwan untuk memperluas karirnya sebagai seorang aktor. Dia sangat tertarik dengan bahasa Mandarin, dan sekarang dia belajar bahasa Mandarin sambil bekerja. Dia juga membuat video di saluran YouTube "@Yishu_Kazuki", berbagi kehidupannya di Taiwan dan perbedaan budaya antara Taiwan dan Jepang. Di episode ini, Yishu dan temannya KUMA pergi ke Yunlin Gukeng.

Ladang biji kopi hijau yang luas.

Foto diambil dari : Yishu_Kazuki Youtube

Pertama-tama Kazuki sampai di pegunungan hijau subur. Ketika Kazuki berjalan di jembatan gantung, dia bersemangat dan tidak bisa menahan diri untuk berteriak, "Ini sangat tinggi dan menakutkan!" Kemudian dia menaiki beberapa anak tangga dan disambut oleh ladang biji kopi hijau yang luas.

Baca lebih lanjut : Penduduk Baru Asal Jepang Menjadi Karyawan Sehari di Toko Sarapan Taiwan, Merasakan Kesenangan Membuat Susu Kedelai Segar

Setelah menjelah ladang kopi, Kazuki dan temannya memutuskan untuk makan siang terlebih dahulu. Mereka pergi ke "Pusat Layanan Turis Huashan" tidak hanya menjual suvenir lokal, tetapi juga menyediakan "Makanan Enam Harta Karun" disini wisatawan dapat mencicipi makanan lezat yang dihasilkan di pegunungan. Enam harta karun mewakili enam produk lokal terkenal - kopi, rebung, jamur shiitake, daun teh, madu, dan minyak teh pahit, dan masing-masing memiliki hidangan, seperti mi kopi dan paha ayam madu.

6 Produk lokal yang terkenal. 

Foto diambil dari : Yishu_Kazuki Youtube

"Mie ini sangat kenyal, ada rasa kopi, manis dan asam, enak!" Kata Kazuki setelah menyesap mie kopi. Setelah menikmati set makanan yang mewah, Kazuki memilih hidangan favoritnya, kopi sup ayam, dan menyebutkan bahwa dia sangat terkesan dengan sup rasa kopi yang kuat.

Baca lebih lanjut : Makanan Populer Tersembunyi di Pasar Nanmen, YouTuber Korea Cicipi Cita Rasa Tradisional

Setelah makan Kazuki pergi merasakan "Pengalaman DIY Biji Kopi". Setelah memilih biji yang tepat, panaskan terlebih dahulu pot tanah liat berbentuk khusus dan tuangkan biji kopi. Mengenakan sarung tangan tebal, Kazuki mengguncang pot tanah liat di atas kompor gas, "Baunya sangat enak!" Aroma biji kopi meluap. Kemudian dia menggiling kopi menjadi bubuk dan menyeduhnya.

Setelah menyeruput kopi, dia berkata, "Aroma kopi menetap di mulutku."

Foto diambil dari : Yishu_Kazuki Youtube

"Setelah minum, aroma kopi menetap di mulut." Kata Kazuki dan mengajak semua orang untuk mencicipi kopi yang dibuatnya. Semua orang memuji keahliannya. Setelah perjalanan mengesankan ini Kazuki berkata dengan puas "Yunlin benar-benar sangat menyenangkan, saya sangat suka merasakan budaya khas Taiwan seperti ini,"

Untuk video lebih banyak lainnya, silahkan kunjungi platform Yishu Kazuki : YouTubeFBIG

Berita Populer

回到頁首icon
Loading