Berikut merupakan pilihan berita terkait imigran baru minggu ini, dengan waktu singkat merangkum 4 inti berita, dan disajikan secara bersamaan dalam bentuk video, agar anda dapat dengan cepat memahami berita minggu ini dalam waktu yang singkat, dan membawa Anda dengan mudah memahami perkembangan informasi dan berita (Silakan tonton video : 20231005 NIA Video News – Bahasa Indonesia )
Pendaftaran Program Impian Imigran Baru dan Anak Imigran Baru Generasi ke-10 telah Dibuka
Program Impian Imigran Baru dan Anak Imigran Baru Generasi ke-10 yang diadakan oleh Direktorat Imigrasi Kementerian Dalam Negeri telah membuka pendaftaran.
Periode pendaftaran dimulai hari ini hingga 20 November. Kami mengundang mereka yang memenuhi syarat untuk mewujudkan impian mereka melalui program ini dan meningkatkan pertukaran budaya yang beragam.
Baca lebih lanjut : Pendaftaran Program Impian Imigran Baru dan Anak Imigran Baru Generasi ke-10 telah Dibuka
Pemenang Program Pembangunan Impian Imigran Baru dan Anak Imigran Baru ke-9
(Sumber foto : Departemen Imigrasi)
Daftar Aktivitas Gratis Seru Selama 4 Hari Libur Kemerdekaan di Taiwan
Setelah libur festival pertengahan musim gugur, langsung disusul dengan libur 4 hari untuk peringatan Hari Nasional. Berbagai acara telah diluncurkan di seluruh Taiwan, termasuk 'Kembang Api Hari Nasional' di Taichung, 'Pameran Desain Taiwan' dan 'Festival Layang-Layang Internasional Pesisir Utara' di Kota New Taipei, 'Pameran Seni Cahaya 'Light Weaving, Shadow Dancing' di Kota Chiayi, serta 'Balon Udara Panas di Kaohsiung. Menyediakan berbagai pilihan bagi masyarakat untuk merencanakan perjalanan keluarga selama liburan Hari Nasional.
Baca lebih lanjut : Daftar Aktivitas Gratis Seru Selama 4 Hari Libur Kemerdekaan di Taiwan
Kembang api Hari Nasional tahun ini dinyalakan di Taichung Central Park.
(Sumber foto : Taichung Tourism)
Kelas Khusus Pengembangan Elit Kebijakan Arah Selatan Baru Memperluas Penerimaan Siswa Studi di Taiwan
Kementerian Luar Negeri mulai tahun lalu mengadakan program pelatihan elit Kebijakan Arah Selatan Baru. Tahun ini, program tersebut diteruskan dengan mengundang perwakilan dari 4 sekolah serta 70 siswa dari 8 negara target. Termasuk perwakilan dari Thailand, Indonesia, Malaysia, Vietnam, dan India yang bertugas di Taiwan. Termasuk perwakilan dari Thailand, Indonesia, Malaysia, Vietnam, dan India yang bertugas di Taiwan.
Baca lebih lanjut : Kelas Khusus Pengembangan Elit Kebijakan Arah Selatan Baru Memperluas Penerimaan Siswa Studi di Taiwan
Pelajar asing berharap mendapatkan pengalaman mendalam tentang pemandangan indah, makanan, dan kekayaan budaya Taiwan melalui kursus.
(Sumber foto : Facebook NPUST)
Pameran Seni Pekerja Migran Internasional Taipei Diadakan di Stasiun MRT Daan Forest Park
Pusat Layanan Sosial Xin Shi berupaya mendekatkan jarak antara pekerja migran asing dan masyarakat lokal, dengan mengadakan "Pameran Lukisan Zen Migran Internasional Taipei" setiap tahun, dan kini telah memasuki tahun kelima, tahun ini mengusung tema "Masuk ke Dunia Pekerja Migran : Tanah Air dan Rumah Baru". Di stasiun MRT Daan Forest Park, lebih dari 60 lukisan dipamerkan, dan pembukaannya dimeriahkan dengan tarian tradisional dari negara asal pekerja migran.
Baca lebih lanjut : Pameran Seni Pekerja Migran Internasional Taipei Diadakan di Stasiun MRT Daan Forest Park
Pameran Seni Zentangle Pekerja Migran Internasional Taipei menyambut masyarakat untuk berkunjung.
(Sumber foto : Rerum Novarum Center)