Makan bakcang di Festival Perahu Naga adalah kebiasaan tradisional yang telah diwariskan selama ribuan tahun di masyarakat Tiongkok. Lebih dari seratus tahun yang lalu, penduduk Guangdong, Fujian, dan Hainan di sepanjang pantai Tiongkok Selatan berimigrasi ke Wilayah Nanyang, dan juga membawa budaya dan adat Tionghoa ke negara-negara Asia Tenggara.
Bakcang yang unik di wilayah Malaysia mewakili integrasi budaya multietnis.
(Sumber foto : Facebook 大馬生活)
Dipadukan dengan adat setempat, bakcang di negara-negara Asia Tenggara memiliki ciri khas tersendiri.
(Sumber foto : Luzhou District Office)
Berikut merupakan ciri khas bakcang di negara Asia Tenggara. Singapura dan Malaysia adalah dua negara dengan jumlah Tionghoa terbanyak di Asia Tenggara, dan mereka juga lebih mempertahankan budaya Tionghoa. Bakcang jenis ini terbuat dari beras ketan yang diwarnai biru indah dengan bunga kupu-kupu (bunga biru), diisi dengan daging babi, jamur, dll, dan dibungkus dengan daun pandan.
Artikel Lainnya : Kota Taichung Mengadakan Beberapa Kegiatan Pertukaran Budaya Indonesia Pada Bulan Juni dan Juli
Pelafalan kata Bakcang di Thailand mirip dengan Bahasa Hokkien Taiwan.
(Sumber foto : Facebook Rolling Thai Hot Pot)
Di Thailand, Festival Perahu Naga disebut "芭掌節bā zhǎng jié ", yang diambil dari transliterasi dialek Chaozhou. "Ba Zhang"(บ๊ะจ่าง) juga sangat mirip dengan bakcang Taiwan. Sedangkan, pengucapan bakcang manis Thailand "Gi Zhang"(กี่จ่าง),juga sangat mirip dengan pelafalan kicang Taiwan.
Keanekaragaman rasa bakcang di Indonesia, yang sebelah kiri adalah Lemper, dan yang berbentuk kotak di sebelah kanan adalah ketupat.
(Sumber foto : Berita Global Untuk Penduduk Baru)
Festival Perahu Naga di Indonesia disebut "Hari Raya Bakcang", dan "Bakcang" merupakan pengucapan dalam bahasa Hokkien. Meskipun bakcang pada umumnya mengandung daging babi, namun di Indonesia juga ada bakcang halal yang tidak mengandung daging babi. Selain itu, Indonesia juga memiliki makanan yang mirip dengan bakcang Tionghoa, yaitu ketupat, yang biasa kita temui saat Idul Fitri.
Artikel Lainnya : Soto Indonesia Menarik Perhatian Dalam Kompetisi Pertukaran Masakan Eksotis
Terdapat dua jenis bakcang, persegi dan silinder.
(Sumber foto : Berita Global Untuk Penduduk Baru)
Orang Vietnam makan bakcang bukan saat Festival Perahu Naga, tapi saat Tahun Baru. Terdapat dua jenis bakcang di Vietnam, berbentuk silinder dan persegi, diisi dengan nasi ketan, kacang hijau dan daging babi, dll dibungkus dengan daun pisang.
Bakcang Filipina dibungkus santan dan beras ketan dalam daun pisang.
(Sumber foto : @kawalingpinoy
Terakhir, Suman adalah pangsit nasi manis yang dibungkus daun lontar atau daun pisang dan direndam dalam santan, direbus hingga teksturnya lembut dan lengket, juga dicelupkan ke dalam gula saat dimakan, merupakan makanan Natal yang penting bagi orang Filipina.