:::

Generasi Kedua Penduduk Baru Vietnam Mengabdikan Dirinya untuk Pendidikan Anak-anak di Taiwan, Chen Jun-yu Memimpin Mereka untuk Mengenal Kampung Halaman Ibu Mereka

Generasi kedua penduduk baru Vietnam Chen Jun-yu mengabdikan dirinya untuk pendidikan Taiwan. Sumber: Chen Jun-yu
Generasi kedua penduduk baru Vietnam Chen Jun-yu mengabdikan dirinya untuk pendidikan Taiwan. Sumber: Chen Jun-yu

Berita Global untuk Penduduk Baru】Bersama dengan IC Voice FM97.5 [Pendaftaran Siswa Baru-Kami di Taiwan], kami meluncurkan serangkaian cerita menarik tentang penduduk baru di Taiwan. Di episode ini mengundang Chen Jun-yu (陳俊宇) penduduk baru dari Vietnam, dia saat ini belajar di National Taipei University of Education (國立台北教育大學) jurusan Department of Children English Education. Awalnya, dia hanya ingin menjadi guru bahasa Inggris di tempat les, tetapi setelah dia mengambil kelas "Kursus Pendidikan" (教育學程) di kuliah, dia berubah pikiran dan berharap menjadi guru yang bertanggung jawab yang dapat membawa semangat kepada anak-anak di masa depan, dan menulis rencana pelajaran yang terkait tentang budaya Vietnam dengan harapan bahwa lebih banyak anak dari penduduk baru Vietnam memiliki pemahaman yang lebih baik tentang kampung halaman ibu mereka. [Berita Global untuk Penduduk Baru] juga menyusun artikel ini ke dalam 5 bahasa, Mandarin, Inggris, Vietnam, Thailand dan Indonesia, sehingga lebih banyak pembaca dan pendengar dapat tahu lebih banyak tentang inovasi dan ide Chen Junyu tentang pendidikan anak.

Baca juga: Kehidupan Bahagia dari Ibu Penduduk Baru Kamboja, Phan Si Leng

Chen Jun-yu kembali ke Vietnam untuk berkumpul bersama sepupu-sepupunya. Sumber: Chen Jun-yu

Chen Jun-yu kembali ke Vietnam untuk berkumpul bersama sepupu-sepupunya. Sumber: Chen Jun-yu

Chen Jun-yu berbagi dengan pembaca bahwa ibunya adalah penduduk baru dari "Kota Da Lat" (Thành phố Đà Lạt) di Vietnam. Meskipun dia dan ibunya tidak sering kembali ke kampung halaman ibunya, tetapi setiap kali kembali ke sana, dia hanya dapat menggunakan isyarat tangan dengan sepupu-sepupunya untuk berkomunikasi. Dia mengatakan bahwa makanan favoritnya adalah "Vietnam pho" (越南河粉), meskipun tinggal di Taiwan, dia setiap minggu harus pergi ke toko makanan Vietnam untuk makan semangkuk pho agar dapat menghilangkan rasa kerinduannya.

Baca juga: Pandemi Virus Demam Babi Internasional Parah, Departemen Imigrasi Mengimbau Penduduk Baru Untuk Mencegah Wabah Bersama

Chen Jun-yu memimpin anak-anak warga penduduk baru Vietnam untuk mengenal kampung halaman mereka. Sumber: Chen Jun-yu

Chen Jun-yu memimpin anak-anak warga penduduk baru Vietnam untuk mengenal kampung halaman mereka. Sumber: Chen Jun-yu

Selain itu, pada tahun 2019, tim "Island Migrant Echo Chamber" (島嶼移溫層) mengadakan acara "New Resident Community Building - Our Cultural Space Building Strategy" (新住民社造行不行-我們的文化空間打造攻略) di Khuôn viên văn hoá Việt Nam (越在嘉文化棧) Minxiong, Chiayi, dengan mengundang masyarakat umum, penduduk baru, dan anak-anak mereka untuk berpartisipasi dalam pendiskusian tentang isu-isu terkait; Chen Jun-yu menjabat sebagai pemimpin, dan memimpin siswa untuk berpartisipasi dalam diskusi dan berbagi pendapat dengan orang-orang dari berbagai bidang. Dia terus terang mengatakan kegiatan ini merupakan tantangan baginya, dan juga merupakan pengalaman yang menyenangkan dan bermanfaat.

Berita Populer

Berita Terbaru 最新消息icon
回到頁首icon
Loading