Untuk pertama kalinya, Taiwan menyibak kasus penyelundupan produk daging dari Vietnam. Produk daging yang bahkan pernah masuk pasar ini diungkapkan sebagai daging yang telah positif terinfeksi dengan virus demam babi Afrika. Pihak kepolisian langsung sigap mengklasifikasi sumber dan proses masuknya produk tersebut dengan kesadaran bahwa kasus ini merupakan representasi dari kehadiran ancaman besar terhadap perjuangan mereka dalam memerangi penularan virus tersebut. Asosiasi Pertanian pun segera melaksanakan protokol pencegahan penularan virus demam babi. Meskipun demikian, Taiwan tetap harus meningkatkan upayanya dalam bidang ini. Warga pun khawatir dengan hal ini -- apakah virus demam babi Afrika dapat menular ke manusia? Apa yang harus dilakukan bila ada warga tidak sengaja memakan produk daging babi yang telah terjangkit dengan virus ini? Apa yang harus dilakukan bila dihadapkan dengan produk daging yang tidak memiliki keterangan sumber yang jelas? Ayo simak kumpulan tanya jawab terkait isu ini yang telah dirumuskan oleh《Berita Global untuk Penduduk Baru》!
Berita lainnya: Pelatihan Luar Negeri Membantu Meningkatkan Identitas Budaya dari Penduduk Baru
Seluruh Taiwan sedang berjuang mencegah penularan virus demam babi Afrika demi melindungi babi-babi yang diternak di Taiwan. Sumber: Asosiasi Pertanian (農委會)
- Apakah virus demam babi Afrika?
Virus demam babi Afrika pertama kali ditemukan di Kenya pada tahun 1921. Virus akut ini memiliki tingkat penularan yang tinggi. Meskipun lambat, persentase kematian yang diraup olehnya sangat tinggi. Virus tersebut menyebar dari babi liar sampai babi peternakan, dari Afrika sampai Eropa, Amerika Selatan, Rusia, sampai akhirnya mencapai Republik Rakyat Tiongkok di tahun 2018.
- Mengapa virus demam babi Afrika bisa menular?
Virus demam babi Afrika dapat menyebar melalui berbagai perantara, seperti limbah dapur, kutu dinding, kotoran babi, kendaraan pengantar babi, dan kendaraan limbah dapur. Bakteri virus tersebut juga dapat menular lewat pakaian dan sepatu karyawan serta produk-produk daging. Bakteri tersebut juga dapat hidup pada daging babi yang dibekukan selama 1000 hari lamanya. Selain itu, bakteri ini dapat bertahan di daging babi yang didinginkan selama 100 hari, di kandang babi selama 30 hari, dan pada feses atau kotoran selama 11 hari.
- Apa tanda daging babi telah terjangkit dengan bakteri virus?
Bila terjangkit dengan bakteri tersebut, suhu daging babi akan memanas. Di kulitnya, akan muncul bercak seperti memar. Darah akan mengalir dari sekujur tubuh dan organ internal, terutama limfa, ginjal, dan lapisan penyusun dinding usus.
- Apakah virus demam babi Afrika bisa disembuhkan?
Sampai sekarang, masih belum ada vaksinasi untuk mencegah penularan virus demam babi Afrika ataupun obat untuk menyembuhkan penyakit tersebut. Selama ini, cara terbaik untuk menangani masalah penularan virus demam babi Afrika di peternakan adalah pembasmian masal semua babi di peternakan tersebut.
- Apakah manusia juga bisa tertular virus demam babi Afrika? Apa yang akan terjadi bila seseorang mengkonsumsi daging yang telah terinfeksi dengan virus?
Virus demam babi Afrika tidak dapat menular ke manusia karena kuman virus tersebut tidak bisa berkembang biak di tubuh manusia. Menurut pernyataan dari Asosiasi Pertanian (農委會), di Taiwan, terdapat tanda yang diberikan oleh Dinas Kesehatan untuk menandakan babi tersebut aman untuk dikonsumsi. Warga yang membeli daging babi di pasar hanya perlu memperhatikan keberadaan tanda tersebut.
Berita lainnya: 5 Momen Kritis Setelah Suntik Vaksinasi AZ dan Moderna, Segera Cari Pertolongan Medis Bila Muncul 2 Gejala Berikut!
Warga diingatkan untuk tidak membawa produk daging luar masuk ke wilayah negara atau membeli produk daging dari internet. Sumber: Asosiasi Pertanian (農委會)
- Apa yang dapat dilakukan warga untuk mencegah penularan virus demam babi Afrika?
Warga yang pergi ke luar negeri dilarang untuk membawa produk daging negara asing saat kembali ke Taiwan. Bila pernah melakukan perjalanan di daerah yang terinfeksi atau pernah berinteraksi dengan binatang yang terinfeksi, maka upaya pembersihan menyeluruh harus dilaksanakan ketika kembali ke Taiwan. Selain mandi dan menukar pakaian, warga juga dilarang untuk memasuki arena peternakan atau memberi pakan kepada babi di peternakan untuk menjaga kesehatan hewan ternak negara.
- Apa hukuman bagi pihak yang melanggar peraturan terkait produk daging babi di Taiwan?
Bila ada pendatang yang dalam 3 tahun terakhir pernah berkunjung ke negara dengan resiko penularan virus demam babi Afrika yang tinggi dan ditemukan membawa produk daging babi asing dari negara tersebut untuk pertama kali, maka pihak tersebut akan dikenakan denda sebesar 200.000 NTD. Bila ditemukan melanggar peraturan ini untuk kedua kalinya, maka pelanggar tersebut akan segera dikenakan denda sebesar 1.000.000 NTD. Pihak yang ditemukan mengimpor produk daging akan dikenakan pidana penjara selama 7 tahun dan denda sebesar 3.000.000 NTD.
- Apakah limbah dapur merupakan kunci dari mencegah virus demam babi Afrika?
Di Taiwan, ada sejumlah peternakan yang menggunakan limbah dapur untuk memberi makan babi. Virus ini sangat mudah menular melalui limbah dapur. Karena itu, semua limbah dapur sebaiknya dipanaskan pada suhu tinggi, kira-kira di atas suhu 90℃ selama minimal satu jam sebelum digunakan sebagai makanan ternak babi. Upaya ini merupakan salah satu cara untuk meminimalisasikan resiko penularan virus.
- Apa yang harus dilakukan bila menemukan produk daging tanpa keterangan sumber yang jelas?
Bila menemukan produk daging babi tanpa keterangan sumber yang jelas, warga dapat langsung melaporkannya ke Biro Inspeksi dan Karantina Hewan dan Tumbuhan (防檢局) atau Pusat Perlindungan Hewan (動保處). Warga dapat membuang produk tersebut sebagai “sampah biasa”, tapi dilarang keras dari membuangnya sebagai sisa makanan. Ini dilakukan agar produk tersebut tidak menjadi bahan pemberian makan bagi ternak babi. Warga yang berbelanja di situs online Republik Rakyat Tiongkok dan kemudian menerima produk daging tanpa keterangan sumber yang jelas juga wajib melaporkan hal tersebut ke cabang Biro Inspeksi dan Karantina Hewan dan Tumbuhan terdekat.