img
:::

Berpartisipasi Dalam Membangun Komunitas Bersama! Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou Membuka Kursus Pelatihan Pembangunan Sosial Penduduk Baru

Berpartisipasi Dalam Membangun Komunitas Bersama! Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou Membuka Kursus Pelatihan Pembangunan Sosial Penduduk Baru. Sumber: Diambil dari Pixabay
Berpartisipasi Dalam Membangun Komunitas Bersama! Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou Membuka Kursus Pelatihan Pembangunan Sosial Penduduk Baru. Sumber: Diambil dari Pixabay
Berita Global untuk Penduduk Baru】Penerjemah / Jessica Prasetio

Biro Kebudayaan Pemerintah Kabupaten Nantou menangani Pembangunan Sosial Tahap III Tahun 2021 di Kabupaten Nantou dan Proyek Pengembangan Budaya Desa "Kursus Pelatihan Komunitas Budaya". Periode pendaftaran mulai sekarang hingga 18 Agustus 2021, pekerja komunitas, penghuni baru, anak muda di sekolah dan petani muda yang tertarik untuk mempromosikan pembangunan komunitas dipersilakan untuk mendaftar.

Baca juga: Kementerian Pendidikan Mendorong "Pembelajaran Bahasa Penduduk Baru" 16 Series Buku Teks Digital Telah Diselesaikan

Poster "Kursus Pelatihan Komunitas Budaya" di Kabupaten Nantou. Sumber: Diambil dari Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou

 Poster "Kursus Pelatihan Komunitas Budaya" di Kabupaten Nantou. Sumber: Diambil dari Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou

Kursus ini menawarkan berbagai topik yang berkaitan dengan kursus konstruksi sosial, termasuk penduduk baru, penciptaan lokal, perlindungan lingkungan, energi hijau, pariwisata pedesaan, arsitektur tradisional dan budaya sejarah lokal, dan pembangunan masyarakat yang berkelanjutan. Kursus tersebut akan dilaksanakan pada 21 Agustus, 28 Agustus, dan 4 September 2021. Direncanakan akan mencakup "Bagaimana Warga Penduduk Baru Berpartisipasi dalam Urusan Masyarakat", "Arsitektur Tradisional Taiwan dan Keindahan Budaya Sejarah Lokal", "Bazaar dan Kreasi Lokal" serta lima kursus lainnya.

Baca juga: Kembangkan Bakat! Program Pelatihan 2021 Untuk Anak-anak Penduduk Baru New Taipei Mengundang Perusahaan Luar Negeri Untuk Berbagi Pengalaman

Menanggapi Covid-19, kursus ini direncanakan dengan metode perencanaan dan pemrosesan paralel virtual dan nyata seperti "sinkronisasi online" (線上同步) dan "kursus fisik" (實體課程) . Selain kursus siaran langsung dari online, juga akan membuka kelas fisik yang disesuaikan dengan langkah-langkah pengendalian CECC sesuai dengan prinsip tindakan pencegahan pandemi. Untuk detail kegiatan dan metode pendaftaran, silakan kunjungi situs web resmi dan halaman penggemar "Biro Kebudayaan Kabupaten Nantou" (南投縣文化局).

Berita Populer

回到頁首icon
Loading