img
:::

Ciri Seseorang Punya Tinja Sehat Dilihat dari Warna, Bentuk, dan Frekuensi BAB

Seorang mengambil tisu toilet (ilustrasi). Ada beberapa ciri yang mendandakan bahwa seseorang memiliki tinja yang sehat.
Seorang mengambil tisu toilet (ilustrasi). Ada beberapa ciri yang mendandakan bahwa seseorang memiliki tinja yang sehat.

Perubahan pada tinja dapat menunjukkan berbagai kondisi kesehatan yang mendasarinya, seperti malnutrisi, infeksi, masalah organ, gangguan pencernaan, hingga kanker. Warna, konsistensi, bentuk, dan frekuensi buang air besar dapat memberikan petunjuk tentang kondisi tubuh Anda. Berikut adalah sembilan tanda feses yang sehat:
Seseorang sedang menahan buang air besar (ilustrasi). Menurut dokter ada beberapa dampak negatif ketika seseorang menahan buang air besar.

1. Warna feses sedang hingga gelap: Feses yang sehat seharusnya berwarna cokelat hingga cokelat muda. Feses yang pucat atau berwarna terang dapat mengindikasikan masalah pada sistem empedu yang berfungsi sebagai saluran drainase untuk pankreas, hati, dan kandung empedu.

2. Tidak ada tanda-tanda darah: Feses yang sangat gelap atau berwarna merah cerah dapat menunjukkan pendarahan internal pada saluran pencernaan. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter jika Anda mengalami gejala ini.

3. Tidak mengambang: Feses yang mengambang dan berminyak dapat menunjukkan adanya malabsorpsi nutrisi atau infeksi saluran pencernaan. Namun, tinja yang mengambang biasanya bukan pertanda masalah kesehatan serius jika tidak ada gejala lain.

4. Bentuk feses tetap: Feses yang sehat memiliki bentuk panjang dan tidak terlalu padat, serta mudah pecah saat disiram.

5. Tidak berair: Tinja yang encer menunjukkan bahwa ampas mengalir terlalu cepat melalui usus, seringkali disebabkan oleh infeksi, pola makan, atau kondisi seperti radang usus.

6. Feses keluar tanpa tekanan: Tinja yang sehat seharusnya keluar tanpa mengejan. Tinja yang terlalu keras bisa menjadi tanda dehidrasi.

7. Feses langsung turun ke dalam pipa kloset: Jika feses Anda langsung tenggelam tanpa harus disiram, ini bisa menjadi pertanda bahwa Anda memiliki sistem pencernaan yang baik.

8. Tidak banyak mengandung lendir: Sedikit lendir dalam tinja adalah hal normal, tetapi jika jumlahnya berlebihan, ini bisa menandakan adanya infeksi atau penyakit seperti Crohn.

9. Buang air besar secara teratur: Buang air besar secara teratur, baik sekali sehari atau beberapa hari sekali, menunjukkan bahwa saluran pencernaan Anda dalam kondisi sehat.

Respon Pertama

Berita Populer

回到頁首icon
Loading