Menurut berita yang dilansir dari detik.com, Ingin belajar berorganisasi? Bagi yang saat ini masih duduk di bangku SMP/SMA, bisa banget bergabung dalam Organisasi Intra Siswa Sekolah (OSIS), lho.
Dikutip dari laman web Kemdikbud, dalam artikel berjudul OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Melatih Anak SMP Menjadi Seorang Pemimpin, OSIS merupakan wadah bagi peserta didik untuk mencapai tujuan pembinaan dan pengembangan siswa sesuai dengan visi-misi sekolah.
Enggak hanya belajar mengenai organisasi, ternyata detikers juga bisa mendapat pembentukan jiwa kepemimpinan, lho. Jiwa kepemimpinan dalam generasi muda dinilai penting oleh Direktur Sekolah Menengah Pertama Drs. Mulyatsyah, M.M.. Hal ini dikarenakan generasi muda dengan jiwa kepemimpinan akan mampu menggerakkan kehidupan di sekitarnya untuk mencapai tujuan yang ditentukan.
Berita lainnya: Pelatihan Luar Negeri Membantu Meningkatkan Identitas Budaya dari Penduduk Baru
Namun, ternyata masih banyak hal yang bisa didapat dengan bergabung di OSIS, lho. Seperti dikutip dari laman web BPK Penabur, berikut ini tujuh manfaat yang bisa didapat jika bergabung dalam OSIS.
- Belajar Organisasi
Dengan bergabung di OSIS, tentu detikers akan belajar mengenai organisasi. Kamu akan berkenalan dengan struktur organisasi, bagian-bagian atau divisi organisasi, serta belajar beradaptasi untuk bekerja sama dalam tim atau antar tim.
- Menambah Pengalaman
Dengan bergabung dalam OSIS, sudah dapat dipastikan pengalaman detikers akan bertambah, nih. Selain belajar berorganisasi, kamu juga akan belajar manajemen waktu karena harus membagi waktu antara organisasi dan pelajaran di sekolah.
- Melatih Kedisiplinan
Datang rapat tepat waktu adalah hal paling sederhana dalam OSIS untuk melatih kedisiplinan. Selain itu, dibutuhkan manajemen waktu yang baik agar semua program kerja bisa selesai tepat waktu. Dengan begitu, OSIS akan jadi tempat yang tepat nih untuk melatih kedisiplinan.
- Meningkatkan Kepercayaan Diri dan Keberanian
Memiliki tanggung jawab dan diharuskan berinteraksi dengan rekan kerja akan membantu meningkatkan kepercayaan diri dan keberanian, lho. Jadi, kalau detikers ingin mengembangkan kepercayaan diri dan keberanian, bergabung dalam OSIS adalah pilihan tepat.
- Melatih Tanggung Jawab
Menjadi pengurus OSIS, detikers pastinya memiliki program kerja sesuai dengan divisi yang dipilih. Nah, menyusun, menjalankan, dan mengevaluasi program kerja merupakan salah satu tanggung jawab yang harus diemban. Selain itu, detikers juga harus bisa mengatasi masalah yang muncul dengan baik dan profesional.
- Melatih Komunikasi
Dalam berorganisasi tidak mungkin tidak berkomunikasi, kan? Maka dari itu, komunikasi adalah kunci dalam sebuah organisasi. Memiliki rekan kerja dengan ragam latar belakang dan budaya juga bisa membantu meningkatkan kemampuan komunikasi, lho.
- Melatih Jiwa Kepemimpinan
Sebagai pengurus OSIS, detikers memiliki tugas dan tanggung jawab untuk memimpin anggota OSIS, yaitu seluruh siswa sekolah. Maka dari itu, untuk bisa mengarahkan dan menggerakkan se;uruh anggota OSIS, diperlukan jiwa kepemimpinan yang bisa dipelajari dari latihan dasar kepemimpinan yang diberikan.
Itu tadi tujuh manfaat yang didapat jika bergabung dalam OSIS. Tertarik untuk menjadi pengurus OSIS?