img
:::

Pekerja Migran yang Sudah Selesai Vaksinasi Sudah Boleh Masuk ke Taiwan, Taiwan Mengakui 8 Merek Vaksin

Pekerja migran yang sudah selesai vaksinasi sudah boleh masuk ke Taiwan. Sumber: Pixabay
Pekerja migran yang sudah selesai vaksinasi sudah boleh masuk ke Taiwan. Sumber: Pixabay

Kementerian Tenaga Kerja baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka akan membuka pekerja migran masuk ke Taiwan mulai sekarang, dan semua pekerja migran yang ingin masuk ke Taiwan harus "menyelesaikan vaksinasi". “Berita Global untuk Penduduk Baru” menelepon Kementerian Tenaga Kerja, dan staf memberi tahu bahwa pemerintah saat ini mengakui dan setuju 8 merek vaksin, di mana semua vaksin ini juga sudah diakui oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), yaitu "Pfizer/BNT, AZ, Johnson & Johnson, Moderna, Sinopharm, Sinovac, Covaxin dan Covishield. (Catatan: Untuk warga asing profesional yang masuk ke Taiwan, merek yang disetujui untuk divaksinasi sama seperti di atas.)

Berita lainnya: Sekolah Pekerja Migran Kota Taipei Resmi Diluncurkan

Taiwan mengakui 8 merek vaksinasi. Sumber: Situs resmi WHO

Taiwan mengakui 8 merek vaksinasi. Sumber: Situs resmi WHO

Menteri Tenaga Kerja Xu Mingchun (許銘春) menyatakan bahwa "Kebijakan Isolasi 14+7 (14 hari karantina terpusat + 7 hari pengelolaan kesehatan mandiri)" setelah pekerja migran memasuki negara tersebut, pekerja migran tidak perlu menanggung biaya apa pun untuk makanan dan akomodasi, gaji mereka juga tidak akan dikurangi. Direktur Badan Pembinaan Tenaga Kerja (勞動力發展署) Cai Mengliang (蔡孟良) menambahkan pos karena karantina terpusat ada subsidi pencegahan pandemi, oleh karena itu tidak dibayar gaji. Jika mendapat gaji dari majikan selama periode tersebut, maka tidak akan menerima subsidi pencegahan pandemi, harus pilih salah satu. Dalam hal pengelolaan kesehatan mandiri, majikan harus membayar gaji, karena tidak adil mengisolasi pekerja migran tanpa bayaran. Oleh karena itu, jika majikan perlu menambah tenaga kerja, harus memikirkan terlebih dahulu biaya dan modal yang diperlukan untuk melindungi hak-hak pekerja migran.

Berita lainnya: Pendaftaran Proyek Pembangunan Impian Penduduk Baru dan Anak-anaknya Angkatan ke-8 dari Departemen Imigrasi Dibuka Hingga 31 Desember

Pekerja migran Indonesia menjadi angkatan pertama pekerja migran yang masuk ke Taiwan. Sumber: Pixabay

Pekerja migran Indonesia menjadi angkatan pertama pekerja migran yang masuk ke Taiwan. Sumber: Pixabay

Selain itu, Kementerian Tenaga Kerja menambahkan bahwa persiapan pencegahan pandemi di Indonesia saat ini sedang dilakukan, dan mereka berjanji untuk mengawasi secara ketat pelaksanaan pekerjaan pencegahan pandemi oleh perusahaan agen Indonesia. Oleh karena itu pada tanggal 11 November setuju untuk membiarkan pekerja migran Indonesia untuk masuk kembali ke Taiwan. Pekerja migran dari negara lain masih dalam tahap diskusi oleh Kementerian Tenaga Kerja dan Kementerian Luar Negeri. Ke depannya akan diumumkan lagi oleh Departemen Tenaga Kerja.

Berita Populer

Berita Terbaru 最新消息icon
回到頁首icon
Loading