:::

Perhatian! Tingkat Kewaspadaan Tingkat Dua akan Diperpanjang hingga 20 September

Taiwan memperpanjang tingkat kewaspadaan level 2 hingga 20 September. Sumber: CDC
Taiwan memperpanjang tingkat kewaspadaan level 2 hingga 20 September. Sumber: CDC
Berita Global untuk Penduduk Baru】Penerjemah / Colin Kristianti

Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) menyatakan bahwa meskipun pandemi dalam negeri telah membaik, namun tetap ada kasus lokal yang muncul dari sumber infeksi yang tidak diketahui. Selain itu, virus varian Delta juga meningkat. Setelah diskusi dan evaluasi dengan unit terkait, CECC mengumumkan bahwa tingkat kewaspadaan level 2 akan diperpanjang hingga 20 September.

CECC menyatakan bahwa pandemi Taiwan saat ini berada di bawah kendali yang stabil. Untuk mempertimbangkan pencegahan pandemi dan kualitas hidup masyarakat, di masa depan, tetap akan terus mengamati situasi pandemi dan melonggarkan langkah-langkah pengendalian. Dalam menghadapi ancaman varian virus, akan terus memperkuat pemantauan perbatasan dan pencegahan pandemi dan bersama-sama menjaga ketat garis pertahanan masyarakat.

Baca juga: Pemerintah Taoyuan Memperingatkan Peringatan Mengenai Flu Babi

Standar kewaspadaan epidemi tingkat 2. Sumber: CDC

Standar kewaspadaan epidemi tingkat 2. Sumber: CDC

  • Standar Waspada Epidemi Tingkat Ke-2 Diperpanjang Hingga 20 September, berikut adalah peraturannya:
  1. Penerapan Waspada Tingkat Kedua yang Ketat
  2. Selain saat makan dan minum, selama di luar rumah wajib memakai masker.
  3. Mekanisme pendataan terpadu, menjaga jarak sosial yang aman.
  4. Pembatasan jumlah dan arus pengunjung di tempat bisnis atau instansi pelayana umum. Ruang gerak dalam ruangan setidaknya 1.5m/orang (2.252m2/orang), untuk luar ruangan setidaknya 1m/orang (1m2/orang).
  5. Batasan maksimal jumlah orang dalam kegiatan: Dalam ruangan 80 orang, luar ruangan 300 orang, atau harus memberikan penerapan pencegahan epidemi apabila melebihi batas.
  6. Manajemen makan dan minum: Berdasarkan peraturan dan pedoman Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan (MOHW)
  7. Pesta pernikahan, upacara pemakaman: pesta pernikahan mematuhi batasan maksimum dalam ruangan adalah 80 orang, luar ruangan 300 orang, serta mematuhi pedoman makan dengan tidak bersulang.
  8. Kolam renang dan pusat kebugaran: Kamar mandi dan fasilitas tambahan lainnya terbuka secara bersyarat.
  9. Kereta Api (TRA): menjual semua tiket tempat duduk yang tersedia, tidak menjual tiket berdiri.
  10. Kereta Peluru (HSR): menjual semua tiket tempat duduk yang tersedia, mempertahankan semua tempat duduk yang ada.
  11. Area wisata nasional dan taman bermain wisata: Batasan kapasitas pengunjung ditingkatkan hingga 80%.
  12. Julah maksimum penumpang bus wisata dibatasi 80% dari jumlah bangku yang disetujui

Baca juga: Jadi Petugas Imigrasi, Perempuan Generasi Kedua Penduduk Baru Asal Vietnam Ini Ungkapkan Kebenaran Kasus Penyelundupan Kue Bulan

Taiwan memperpanjang tingkat kewaspadaan level 2 hingga 20 September. Sumber: CDC

Taiwan memperpanjang tingkat kewaspadaan level 2 hingga 20 September. Sumber: CDC

  1. Tempat yang Masih Wajib Ditutup
  2. Ruang kabaret, ruang dansa, klub malam, klub, pub, bar language, tempat penyiaran dan perekamanan siaran (MTV), tempat bernyanyi audiovisual (KTV), barber shop (barber ship turis, barber shop audiovisual)
  3. Taman hiburan, pusat video game, tempat informasi rekreasi, arena rekreasi mahjong, tempat permainan meja dan tempat-tempat sejenis lainnya.

Diingatkan kepada seluruh warga untuk selalu menjaga kebersihan tangan, menutup mulut ketika batuk, dan memakai masker ketika bepergian, tidak sering bepergian atau berpartisipasi dalam kegiatan yang melibatkan banyak orang, untuk menghindari tempat ramai yang memiliki risiko penularan tinggi, dan secara aktif mematuhi peraturan pencegahan penularan yang telah ditetapkan demi keamanan dan kesehatan seluruh masyarakat.

Berita Populer

回到頁首icon
Loading