:::

Teknologi AI Membuat Jungkook dan Ariana Grande Menyanyikan Lagu Indonesia

Teknologi AI Membuat Jungkook dan Ariana Grande Menyanyikan Lagu Indonesia.  (Sumber foto : Katadata)
Teknologi AI Membuat Jungkook dan Ariana Grande Menyanyikan Lagu Indonesia. (Sumber foto : Katadata)
Berita Global untuk Penduduk Baru】Editor/王月兒 Sendy Wang

Kecanggihan teknologi zaman sekarang memang sangat mengejutkan. Berkat teknologi AI, bisa membuat Jungkook BTS dan Ariana Grande seperti benaran menyanyikan lagu-lagu pop Indonesia.

Teknologi ini pun menghebohkan media sosial dengan video Jungkook BTS dan Ariana Grande menyanyikan lagu Indonesia. Lagu yang dinyanyikan antara lain, lagu Janji Setia milik Tiara Andini, lagu Percayalah milik Raisa dan Afgan, dll. Trend ini menarik banyak perhatian warganet serta membuat warganet merasa terhibur melalui cover lagu oleh Ariana Grande maupun Jungkook yang menyanyikan lagu lokal.

Artikel Lainnya : Peringanan Hukuman Bagi WNA Yang Telah Tinggal Melebihi Batas Masa Izin Tinggal

Artificial Intelligence merupakan sebuah aplikasi asisten virtual bertenaga kecerdasan. Teknologi AI ini juga segara siap hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Trend penggunaan AI untuk duplikasi suara sudah tersedia di perangkat lunak AI open source dari Tiongkok yang disebut DiffSVC.

Perangkat lunak ini dapat mereplikasi suara manusia yang sebenarnya. Software ini dikembangkan oleh peneliti di The Chinese University of Hong Kong (CUHK) dan mendapat banyak perhatian akhir-akhir ini.

Artikel Lainnya : Biro Pendidikan New Taipei Mendorong Para Guru Untuk Mempelajari Silabus Pengajaran Multikulturalisme

Berita Populer

Berita Terbaru 最新消息icon
回到頁首icon
Loading