img
:::

Australia Mengajak Indonesia Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia

Australia Mengajak Indonesia Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia

Federasi Sepak Bola Australia, FFA, membuka komunikasi dengan PSSI membahas wacana untuk menjadi tuan rumah bersama Piala Dunia FIFA 2034 mendatang.

Wacana tersebut dibahas oleh pejabat FFA dan PSSI dalam sebuah pertemuan Dewan Federasi Sepak Bola ASEAN yang digelar di Laos beberapa waktu lalu.

Wacana itu sendiri dibahas beberapa hari setelah Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha menyatakan tekad para pemimpin negara-negara ASEAN untuk menggelar Piala Dunia di kawasan tersebut.

"Federasi Sepak Bola Australia sudah berdiskusi dengan PSSI tentang kemungkinan mengajukan diri sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia FIFA 2034," bunyi pernyataan FFA seperti dilansir Scoresway.

"Hal itu diskusikan pekan lalu di pertemuan Dewan Federasi Sepak Bola ASEAN di Laos."

"FFA menyambut baik kesempatan untuk membahas lebih lanjut tawaran ASEAN untuk Piala Dunia FIFA 2034 dengan sesama Asosiasi di kawasan itu."

Piala Dunia pernah digelar di kawasan Asia. Di tahun 2002 silam, Jepang dan Korea Selatan menjadi tuan rumah bersama dalam menggelar pesta akbar sepak bola dunia empat tahunan itu.

Di kawasan Amerika Utara, tiga negara juga berencana untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2026. Tiga negara yang dimaksud adalah Kanada, Meksiko dan Amerika Serikat.

Sumber: Suara.com

Berita Populer

Berita Terbaru 最新消息icon
回到頁首icon
Loading